Minggu, 30 Oktober 2011

Patch untuk Mengaktifkan Aero Glass pada Windows 7 Home Basic dan Starter

Seperti yang sudah diketahui, Windows 7 Home Basic dan Starter adalah versi Windows 7 dengan harga yang paling murah dan sangat terjangkau untuk kantong mahasiswa. Biasanya Windows 7 edisi ini di-bundling dengan penjualan netbook di negara-negara berkembang. Kekurangannya adalah pengaturan yang diperketat, tidak adanya fitur-fitur GUI Aero seperti Aero Glass, Aero Peek, Aero Shake, Aero Snap, Flip 3D, dan lain-lain. Selain itu, Anda juga tidak dapat memilih opsi “Personalize” pada menu konteks di Desktop yang berguna untuk mengubah tema, latar belakang, dan sebagainya.
Sebelumnya pada artikel terdahulu, saya sudah memberikan trik untuk mengaktifkan Aero dengan metode registry. Pada kesempatan kali ini, saya memberikan sebuah trik untuk mengaktifkan fitur-fitur Aero tersebut pada Windows 7 Home Basic dan Starter dengan menggunakan sebuah patch berukuran kecil. Patch ini secara otomatis akan mem-patch file sistem di Windows untuk mengaktifkan semua fitur Aero Glass dari Windows Ultimate. Anda dapat mengunduhnya langsung dari sini.
Setelah diunduh, jalankan file-nya, lalu otomatis Windows akan me-restart. Setelah itu, Anda akan dapat langsung menikmati Aero Glass dan memilih opsi “Personalize” pada Desktop.

Sumber artikel: http://www.askvg.com/download-simple-patch-to-enable-aero-glass-and-all-other-personalization-features-in-windows-7-home-basic-and-starter-edition

Tidak ada komentar:

Posting Komentar